Yoshi-P Sebut Game Final Fantasy Terbaru Akan Pamerkan Kekuatan PS5

Game first party biasanya memiliki tampilan yang terbaik pada konsol mereka masing-masing, seperti Gears of War 5 di konsol Xbox Series X, atau Horizon Forbidden West di PlayStation 5. Square Enix sendiri berjanji untuk membuat game terbaru mereka, Final Fantasy 16 tampil memukai di PS5.

Dalam sebuah livestream terbaru Final Fantasy 16, Naoki Yoshida atau yang lebih dikenal dengan nama Yoshi-P memberikan sejumlah informasi mengenai pengembangan game FF terbaru tersebut, dan bagaimana tampilan game itu ketika dimainkan di konsol PlayStation 5. Sang producer mengatakan bahwa game ini akan menunjukan kemampuan konsol terbaru Sony.

YouTube player

Lebih lanjut, Yoshi-P juga memberikan komentar mengenai trailer Revenge FFXVI dilakukan secara realtime. “Semuanya rendering secara real-time. Tanpa loading!” Yoshi-P menyebutkan bahwa game Final Fantasy 16 menjadi sebuah game yang menunjukan kekuatan dari PS5.

Namun tampaknya game tersebut akan memiliki performa yang lebih tinggi lagi di platform PC, dimana DirectStorage dapat dilakukan untuk memberikan kecepatan yang lebh, dan gameplay yang lebih optimal. Sebelumnya Square Enix sendiri telah mengimplementasikan DirectStorage pada Forspoken.

Yoshi-P Sebut Game Final Fantasy Terbaru Akan Pamerkan Kekuatan PS5

Mengenai apakah Final Fantasy 16 akan hadir di PC, mungkin masih membutuhkan waktu untuk dibuktikan. Sebelumnya sang publisher telah mengkonfirmasi bahwa game RPG baru mereka akan menjadi game eksklusif untuk konsol PlayStation 5 setidaknya enam bulan setelah perilisannya. Tapi dipercaya bahwa game ini tidak akan hadi di Xbox karena kesepakatan Sony dan Square Enix, meski hal tersebut masih belum dapat dipastikan lagi.

Untuk berita seputar dunia game lainnya bisa kalian dapatkan di YouTube, Instagram dan situs Share Button.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More