CD Projekt Red Beri Penghormatan Hideo Kojima Sebagai Karakter Cyberpunk 2077

Untuk memberikan ucapan selamat untuk Kojima dan tim Kojima Productions pada peluncuran Death Stranding PC, CD Projekt Red mengubah Hideo Kojima kedalam sebuah karakter di Cyberpunk 2077. Kojima sendiri sudah melihat Cyberpunk 2077 lebih awal pada tahun 2018 lalu ketika dirinya mengunjungi kantro CD Projekt Red dan satu tahun kemduian ia juga mengunjungi CDPR di Tokyo Game Show dan mengambil gambar saat menunggangi sepeda motor masa depan berwarna merah tersebut. Foto inilah yang menjadi inspirasi untuk menciptakan karakter Kojima yang berpose mirip seperti aslinya.

Ada beberapa hal umum yang menghubungkan Cyberpunk 2077 dengan game-game yang telah dikerjakan oleh Kojima seperti Transhumanism, penggunaan teknologi yang tidak bertanggung jawab, dan masih banyak lainnya. Sepeda motor pada game Death Stranding sendiri cukup mirip dengan motor di Cyberpunk 2077.

Gambar ini memang pantas menjadi hadiah yang menarik dari Cyberpunk untuk Kojima, namun melihat gambar tersebut yang sepertinya memang dibangun di dalam game membuat banyak orang bertanya apakah Kojima nantinya benar-benar akan muncul di Night City dan dapat ditemukan oleh para gamer atau tidak. Pada livestream Night City Wire memang sempat disebutkan bahwa nantinya akan muncul seorang cameo yang mungkin saja adalah Kojima.

Kojima sendiri tidak begitu asing dengan cameo. Bahkan di Death Stranding sendiri sudah cukup banyak cameo yang hadir dengan Kojima sebagai goo monster, Geoff Keightly, JOrdan Vogt-Roberts dan Conan O’Brian semuanya bisa kamu temukan di game itu. Kojima juga sempat muncul di Control dan saat di Metal Gear Solid 5 kamu dapat merekrutnya.

Sumber : PCGamer

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More