Kalian Tidak Bisa Membawa Save Spider-Man PlayStation 4 ke Spider-Man Remaster di PlayStation 5

Game Spider-Man yang dirilis pada 2018 yang berhasil mendulang kesuksesan untuk Insomniac Games saat ini sedang dibuat ulang untuk konsol next-gen dari Sony, PlayStation 5, dengan menghadirkan ray-tracing, loading yang lebih cepat, dan dukungan untuk haptic feedback baru milik kontroler DualSense. Dan kabar yang lebih baiknya lagi, game tersebut akan tersedia di hari peluncuran konsol PlayStation 5, yang akan dimasukan kedalam satu paket dengan game Spider-Man: Miles Morales Ultimate Edition.

Namun, jika kalian menjadikan alasan menunggu konsol PlayStation 5 untuk kembali ke Manhattan virtual dari Spider-Man, mungkin sebaiknya urungkan niat kalian, karena dikabarkan, bahwa kalian tidak dapat membawa save-an kalian dari game original Spider-Man ke game versi remasternya. Hal ini telah dikonfirmasi oleh Insomniac Games sendiri melalui akun Twitter milik mereka. Dan karena Sony belum menjelaskan bagaimana save di konsol PlayStation 4 akan berfungsi di PlayStation 5 untuk game lainnya, kita tidak tahu apakah situasi Spider-Man ini adalah pengecualian, atau hal lainnya.

Selain itu, terdapat beberapa pertanyaan mengenai backward compatibility konsol PlayStation 5 dengan game PlayStation 4. Kita telah mengetahui bahwa konsol PlayStation 5 akan 99 persen backward compatible dengan berbagai judul game PlayStation 4 yang sejauh ini telah di tes oleh Sony, namun Sony tidak menyebutkan secara spesifik game apa saja yang tidak dapat backward compatible, dan juga seperti yang telah diketahui bahwa terdapat 18 game PlayStation 4 pilihan yang bisa dimainkan pada konsol PlayStation 5 jika kalian berlangganan PlayStation Plus, namun belum diketahui apakah progress kalian dalam game tersebut jika kalian telah memainkannya pada PlayStation 4 akan dibawa ke PlayStation 5 atau tidak.

Game Marvel’s Spider-Man saat ini sudah bisa kalian dapatkan dan mainkan pada konsol PlayStation 4.

Sumber: The Verge

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More