EA Mulai Berhenti Berjualan Game Fisik di Sebagian Wilayah Eropa

Game-game EA, termasuk FIFA, Battlefield, dan yang lainnya tidak akan lagi dijual secara fisik di Jerman, Austria, Swiss, dan Skandinavia.

Analis industri MauroNL membagikan sebuah laporan dari Games Wirtschaft di Twitter, yang menyebutkan bahwa Electronic Arts GmbH yang berbasis di Jerman, tidak lagi akan menjual game fisik dari game mereka di negara-negara tersebut sehingga mereka hanya bisa mendapatkan game dalam bentuk digital saja.

“Perubahan yang tengah terjadi dari barang fisik ke download digital terus memberikan dampak yang negatif pada pengembangan penjualan,” bunyi laporan tahunan terbaru EA Jerman. “Pendapatan dari download digital tidak diproses melalui EA, namun melalui sebuah afiliasi.”

Sejauh ini masih belum terdapat kabar apakah kebijakan tersebut akan diberlakukan secara lebih luas lagi.

Sebagai hasilnya EA “tidak lagi akan menghasilkan penjualan apapun melalui fisik”, dan pihak publisher melakukan restrukturisasi pada bisnis mereka di Jerman, serta mengapus kontrak lokal untuk menyesuaikan rencana bisnis baru mereka.

Membeli game secara digital sendiri perlahan namun pasti sudah menjadi hal yang normal untuk banyak gamer, terutama sejak perilisan konsol PlayStation 4, dan Xbox One. Capcom sendiri menyebutkan pada tahun 2020 bahwa 80% penjualan mereka berasal dari game digital.

Analis industri, Dr. Serkan Toto juga mengatakan pada tahun lalu bahwa pandemi telah menjadi pendorong tren yang kuat, dimana sejumlah toko fisik terpaksa tutup, dan orang-orang enggan untuk keluar.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More