Gunbrick: Reloaded, game puzzle platformer yang akan tuju Switch bulan April

Nitrome yang merupakan pencipta game Bomb Chicken dan juga co-developer dari Shovel Knight Dig mengumumkan bahwa game dari studio mereka yakni Gunbrick: Reloaded akan segera dirilis ke Nintendo Switch.

Game puzzle platformer ini akan menjadikanmu sebagai seorang bebek yang mengendalikan suatu kotak/brick dalam menjelajahi tiap stage yang ada, dimana dengan menggelindingkan kotak tersebut kamu bisa menghabisi segala musuh yang menghadang, selain itu tersedia juga beberapa power-up untuk memperkuat brick-mu.

Game ini juga menyembunyikan hidden level yang mana akan menghadirkan tampilan level berbeda seperti level dengan view isometric hingga level dengan visual pixel jadul.

YouTube player

Di dalam game ini akan menghadirkan 5 lokasi unik yang bisa kamu jelajahi dan beberapa boss yang bisa kamu hadapi dengan kemampuannya masing-masing.

Gunbrick: Reloaded direncanakan untuk rilis di Nintendo eShop pada tanggal 9 April 2020, yang mana memiliki harga banderol sebesar USD 14,99 atau sekitar Rp.240.000,-, namun game ini tersedia dengan harga USD 11,99 atau sekitar Rp.205.000,- apa bila kamu melakukan pre-purchase.

Sumber: Nintendo Everything

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More