Intel rilis GPU Arc Untuk Laptop Hari Ini

Intel akhirnya secara resmi masuk ke pasar kartu grafis dengan merilis seri Arc untuk laptop gaming, dengan untuk market desktop akan mengikuti pada musim panas mendatang.

Untuk generasi pertama dari kartu grafis mobile Arc A-Series memulai debutnya dengan tiga produk yang berbeda, yakni Intel Arc 3, Arc 5, dan Arc 7. Dengan Arc 3 saat ini telah tersedia, sedangkan untuk Arc 5 dan Arc 7 akan tersedia pada awal musim panas nanti.

Intel mengatakan bahwa grafis Arc 3 ditargetkan untuk menghadirkan gaming 1080p yang telah “ditingkatkan” dengan laptop berbasis Arc A370M, yang menargetkan gaming pada resolusi 1080p dengan FPS yang tinggi. Sedangkan untuk laptop dengan Intel Arc 5 atau Arc 7, disisi lain, ditargetkan untuk meningkatkan performa grafis dan komputasi dengan menawarkan memori GDDR6 yang lebih banyak, Xe-cores, dan unit ray-tracing yang lebih banyak juga. Untuk perbandingan ketiga kartu grafis ini dapat kalian simak pada gambar di bawah ini:

Intel rilis GPU Arc Untuk Laptop Hari Ini

Sama seperti dua pesaingnya, AMD dan Nvidia, Intel juga akan menghadirkan companion app untuk seri Arc mereka yang bernama Arc Control. Aplikasi ini akan mengizinkan para pemilik GPU Arc untuk selalu meng-update driver kartu grafis mereka, membuat profil kustom, dan menggunakan fitur tambahan seperti sebuah virtual kamera dan yang lainnya.

Selain itu, kartu grafis Arc A-Series ini juga menggunakan Xe graphical micro-architecture baru, dan mendukung resolusi yang tinggi serta display HDR dengan refresh rate yang tinggi dan juga mendukung standard gaming terbaru, seperti display port 2.0 10G. Selain itu kartu grafis ini juga mendukung 4K/120Hz.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More