Mojang Berubah Menjadi Mojang Studios

Mojang, yang merupakan developer dari game sandbox terkenal, Minecraft, mengabarkan sebuah nama baru beserta logo baru mereka, pada perayaan game Minecraft yang ke sebelas. Dan sekarang Mojang sudah dikenal sebagai Mojang Studios. Tentunya ini akan memunculkan sebuah sebuah pertanyaan, mengapa mereka membutuhkan nama dan logo baru.

YouTube player

Pertanyaan tersebut dijawab oleh Thomas Wiborgh yang merupakan head of creative communications dari Mojang Studios. Ia mengatakan, “mengapa tidak?”. Dalam pengumuman nama dan logo baru tersebut Thomas mengatakan bahwa manusia akan merubah diri mereka menjadi lebih baik setiap waktu, dan tentunya bukan hal yang sama kepada perusahaan yang sudah ada lebih dari satu dekade. Maksudnya, apakah kalian masih akan tetap mengenakan pakaian yang sesuai dengan gayamu sejak tahun 2009? Thomas mengatakan bahwa ada beberapa studio di seluruh dunia, yang merupakan bagian dari Mojang, menginspirasi nama baru tesebut.

Thomas menambahkan, bahwa bermain merupakan hati dari Mojang Studios, dan merupakan tulang punggung dari game mereka, dan juga inti dari filosofi pengembangan mereka.

Sumber: gematsu

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More