Penumuman King of Fighters 15 Ditunda

Pengumuman terbaru untuk game King of Fighters 15 telah ditunda. Para penggemarnya mengharapkan sebuah reveal untuk fighter dari SNK ini, bersamaan dengan informasi untuk Season Pass 3 dari game Samurai Shodown, namun pengumuman tersebut akan hadir pada waktu dan tanggal yang akan diumumkan nanti.

Keduanya, King of Fighter 15, dan Samurai Shodawn merupakan franchise fighting oleh SNK, sebuah developer game yang dikenal pada waktunya di NEO GEO yang terspesialisasi dalam game beat’em ups dan fighting. Pengumuman yang dijadwalkan pada tanggal 6 Januari seharusnya akan menghadirkan informasi lebih banyak untuk kedua game tersebut. namun, selang beberapa jam sebelum waktu yang dijadwalkan, SNK memposting sebuah tweet untuk mengumumkan bahwa pengumuman ini ditunda. SNK mengatakan bahwa akan sesegera mungkin mengumumkan waktu dan tanggal baru yang telah dikonfirmasi.

Meski sebuah trailer untuk game King of Fighter 15 telah ditampilkan pada bulan Desember kemarin, para gamer yang menantikan tidak mengenai pengumuman yang terlambat dari SNK. Karena tidak sedikit yang menantikan informasi lebih lanjut mengenai game tersebut.

Penumuman King of Fighters 15 Ditunda

Terdapat banyak hal yang dinantikan mengenai King of Fighters 15. Game tersebut sepertinya memiliki sebuah story mode yang bagus, visual yang mengagumkan, karakter yang menarik, cross-platform (termasuk Nintendo Switch), six-team battles, dan yang lainnya. Sepertinya terdapat banyak hal yang akan membedakan game ini dengan game sejenis lainnya.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More