Sebuah Game MMO Marvel Telah Dibatalkan

Sebuah game MMO Marvel dari co-publisher DC Universe Online dikabarkan telah dibatalkan hanya dalam kurun waktu enam bulan setelah game tersebut diungkap.

Diumumkan dalam sebuah postingan blog oleh induk perusahaan Enad Global 7 (EG7), seperti yang dikabarkan oleh pihak IGN, game ini telah dibatalkan setelah sebuah “evaluasi ulang dari profil risiko pengembangan, ukuran investasi, dan strategi portofolio produk jangka panjang untuk grup tersebut.

Game MMO Marvel sendiri sebelumnya diumumkan pada bulan November tahun lalu, dan dipimpin oleh desainer City of Heroes, Jack Emmert di Daybreak Studio. Sejauh ini tidak ada detail lebih lanjut mengenai game tersebut setelah pengumumannya, namun berdasarkan sejumlah laporan, game ini merupakan game MMO Marvel kedua yang dibatalkan di Daybreak.

Sumber daya, yang mayoritas berasal dari investasi 500 juta krona Swedia selama tiga tahun, kini akan dimasukan ke dalam “beberapa pryek berukuran lebih kecil” termasuk untuk memberikan dukungan lanjutan bagi game-game lainnya seperti The Lord of the Rings Online, dan DC Universe Online bersamaan dengan “kesempatan game baru” berdasarkan IP yang mereka miliki.

Sejauh ini tidak ada informasi mengenai proyek baru atau proyek yang tengah mereka kerjakan, atau apakah Marvel terlibat sepenuhnya dalam proyek tersebut.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More