Alasan Penundaan Horizon Fobidden West Adalah Untuk Menghindari Crunch

Crunch telah menjadi sebuah permasalahan yang cukup memprihatinkan dalam tempat kerja terutama mengenai pengembangan video game. Namun dalam beberapa tahun ini, telah menjadi perhatian terutama melihat dampak yang diberikan kepada para karyawan. Kini telah terungkap bahwa Horizon Forbidden West dapat saja bernasib sama, namun untungnya dapat dihindari.

Tentunya, penundaan dapat memberikan dampak yang baik untuk beberapa alasan, dan salah satunya hasil dari penundaan adalah kualitas yang lebih baik yang akan didapat oleh para gamer. Namun, crunch sendiri merujuk pada waktu pengembangan yang panjang, yang kemudian di perpadat dan di perpendek untuk mengerjakan sebuah produk, dimana capat memberikan dampak negatif kepada para karyawan, dan kualitas game itu sendiri. Dalam sebuah wawancara dengan NU.nl, Game Director Horizon Forbidden West, Mathijs de Jonge, memberikan informasi mengenai kontroversi, dan mengapa Guerrilla Games menghindari Crunch.

Wawancara tersebut mendiskusi konsep umum dan tema dalam Horizon Forbidden West, dan juga keputusan Guerrilla dalam menampilkan Aloy. Wawancara tersebut ditutup dengan sebuah pertanyaan mengenai bagaimana “perusahaan bekerja lembur secara sistematis”. Sang director menjawab pertanyaan tersebut dengan mengakui bahwa “Forbidden West mungkin sudah dirilis pada tahun lalu, namun kemungkinan kami harus lembur.” Hal ini menunjukan bahwa de Jonge dan Guerrilla tidak memiliki keinginan untuk membebani para developer mereka dengan waktu lembur. Mereka menyatakan bagaimana Guerrilla menghindari crunch, hal itu sebabnya studio tutup selama dua minggu ketika Natal.

Sumber: Gamerant

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More