Bos Dari Studio Luigi’s Mansion Umumkan Pensiun

Presiden dan co-founder dari studio Next Level Games dikabarkan telah mengumumkan pensiun.

Douglas Tronsgard yang berperan sebagai CEO dari developer Luigi’s Mansion 3 di Vancouver, Kanada selama 20 tahun hingga perusahaan tersebut dijual ke Nintendo tahun lalu, dimana ia akhirnya berperan menjadi president.

“Setelah 20 tahun dalam industri video game, Saya senang untuk mengumumkan pensiun saya,” sebutnya dalam sebuah pernyataan. “Saya ingin mengatakan ‘terima kasih’ untuk semuanya yang membantu Saya dalam perjalanan Saya sampai di sini. Terima kasih mendalam untuk Nintendo yang percaya pada Saya, dan Next Level Games. Merupakan kehormatan bagi Saya untuk menjadi bagian dari sejarah NLG yang luar biasa. Saya menantikan babak baru dalam hidup Saya yang harus melibatkan banyak perjalanan dengan istri Saya. :).”

Next Level Games sendiri telah mengerjakan sejumlah franchise Nintendo selama 15 tahun terakhir, termasuk Mario Strikers Charged, Punch Out!!, Metroid Prime: Federation Force and Luigi’s Mansion 2, dan 3, dan yang lainnya.

Awal bulan ini, studio tersebut mengumumkan Mario Strikers Battle League untuk Nintendo Switch, yang dijadwalkan untuk dirilis pada bulan Juni mendatang.

Sang developer sendiri telah bekerja secara eksklusif untuk game Nintendo selama satu dekade. Game mereka yang dirilis di platform selain Nintendo adalah Captain America: Super Soldier untuk Xbox 360, dan PlayStation 3 di tahun 2011.

Sumber: VGC

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More