GameClub, Layanan Langganan Berbayar Untuk Android Gaming

Industri game mobile tidak bisa dipandang sebelah mata saja, pertumbuhannya yang begitu besar dan cepat menjadikan mobile game sebagai salah satu ladang uang yang dilirik oleh banyak developer game. Berbagai game gratis dan berbayar bisa kamu dapatkan melalui toko digital dari masing-masing platform baik Android maupun iOS, namun game gratis akan selalu menjadi pilihan terbanyak yang diambil oleh para pemain game mobile. Sayangnya, berbagai game gratis yang dihadirkan sering kali memunculkan tawaran untuk membayar agar dapat melanjutkan permainan ataupun iklan yang sangat menganggu. Memecahkan solusi tersebut, GameClub hadir menjadi sebuah platform baru untuk kamu yang mencari sebuah platform “all you can play” dengan sistem berlangganan untuk iOS maupun Android.

YouTube player

 

GameClub merilis game terbaru mereka setiap minggunya dan dibandrol seharga 4.99 USD perbulannya. Platform ini sebelumnya hanya hadir di iOS, namun kini GameClub sudah bergabung dan dapat kamu temukan di Google Play Store. Konsep GameClub memang mirip dengan Google Play Pass, namun yang membuat platform ini berbeda adalah mereka lebih fokus untuk membangkitkan game-game lama favorit gamer seperti Death Bat, Flick Fishing, dan Breach & Clear daripada game-game baru.

Kehadiran GameClub sebagai layanan berlangganan untuk bermain game sepertinya membuktikan bahwa layanan sejenis memang sedang populer. Xbox Game Pass, Origin Access, serta EA Access yang sebentar lagi akan hadir di Steam sendiri menjadikan sebuah solusi terbaik bagi gamer yang tidak suka membeli game dengan harga mahal dan berujung tidak dimainkan di librarynya. Untuk kamu gamer mobile, GameClub bisa menjadi salah satu solusi yang dapat kamu coba dengan harga yang cukup ekonomis.

 

Sumber: TechCrunch

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More