Lineup TGS 2020 Sega & Atlus, Tampilkan PSO2: New Genesis dan SMT3 HD Remastered

Sega belum lama ini telah mengumumkan lineup game mereka untuk TGS 2020, termasuk Atlus dan game dari partner mereka, dan juga sebuah jadwal live streaming untuk periode waktu tiga hari. Game-game yang akan dihadirkan termasuk Phantasy Star Online 2: New Genesis (PSO2: New Genesis), game smartphone yang belum lama ini telah diumumkan, Sakura Revolution, dan konsol Astro City Mini yang menghadirkan berbagai game arcade lama, dan yang lainnya.

Beberapa streaming ini, seperti PSO2: new Genesis, akan ditayangkan secara bersamaan dengan interpretasi dalam bahasa Inggris. Berikut jadwal penuh TGS 2020, perlu diketahui waktu yang digunakan dibawah ini berada dalam waktu JST, shingga kalian harus mengurangkan waktu sebesar 2 jam untuk mengubahnya menjadi WIB.

September 25, 2020

(YouTubeNiconicoPeriscope)

  • 8pm – 9pm: Sega Fan Meet-Up 2020: Thanks to All the Fans – Sega Group President dan CEO Haruki Satomi akan memberikan sebuah pidato mengenai konten yang akan hadir dari Sega.
  • 9pm – 10pm: PSO2: New Genesis Introduction – Informasi terbaru pada game Phantasy Star Online, dan juga rekaman gameplay. (Streaming Inggris di sini)
  • 10pm – 10:40pm: Good Luck! Sega Appraisal Team – Seri pertama yang merayakan ulang tahun Sega ke-60.
  • 10:40pm – 11pm: Sega Shopping Channel
  • 11pm-12am: Info Live! Sega & Atlus – Menampilkan game Sega dan Atlus yang populer, memperkenalkan Bayonetta & Vanquish, Persona 5 Scramble: The Phantom Strikers, Hatsune Miku: Project DIVA Mega Mix.

September 26, 2020

(YouTube 12:00 to 18:00YouTube 18:00 to 24:00NiconicoPeriscope)

  • 11:50am – 12pm: Opening
  • 12pm – 2pm: Info Live! Sega & Atlus – Featured segments: Kemono Friends 3 1st Anniversary, Re:Zero Lost in Memories 1st Story Update, Sonic Station Live! TGS Sonic Speed Edition.
  • Sonic Station Live! TGS Sonic Speed Edition: Sebuah acara talkshow yang membicarakan hal seputar Sonic, dan akan dilakukan sebagai acara live stream bulanan. Tamu yang akan hadir: Kazuyuki Hoshino (Director), Jun Senoue (Sound Director), Yui Karasuno (Designer)
  • 2pm – 2:40pm: Sega Quiz – Segmen kedua untuk ulang tahun Sega ke-60.
  • 2:40pm – 3pm: Sega Shopping Channel – Sebuah pengenalan untuk beberapa hal yang dimiliki oleh Sega. Menampilkan: Sega Shiro, 13 Sentinels: Aegis Rim, Shin Megami Tensei, Persona 5 Royal, dan yang lainnya.
  • 3pm – 5pm: Sega Partners Express – Menghadirkan: Bakugan: Champions of Vestroia (Warner Bros.); Disgaea 6, Mad Rat Dead, Labyrinth of Galleria (Nippon Ichi); Real Time Battle Shogi Online + Ginsei Shogi (Silver Star Japan); M2 Shot Triggers 06: Aleste Collection (M2); Neversong, Pinstripe (Beep Japan)
  • 5pm – 7:15pm: Info Live! Sega & Atlus – Menghadirkan: Pro Soccer wo Tsukurou! Road to World, Fist of the North Star: LEGENDS ReVIVE, Chain Chronicle
  • 7:15pm – 8pm: How I got into Sega – Segmen ketiga untuk ulang tahun Sega ke-60.. Hadirkan tamu yang masuk ke game Sega melalui seri game seperti Yakuza dan Persona.
  • 8pm – 9pm: Project Sekai: Colorful Stage! feat. Hatsune Miku Pre-Release News Segment – Info lebih lanjut mengenai lagu yang akan ditampilkan pada game smartphone yang akan hadir, dijadwalkan untuk rilis pada tanggal 30 September.
  • 9pm – 10pm: Puyo Puyo Tetris 2 First Live Gameplay 
  • 10pm – 11pm: Shin Megami Tensei III Nocturne HD Remastered – Sebuah acara talk show mengenai kenapa game SMT III masih dicintai para penggemarnya setelah 17 tahun, bersamaan dengan gameplay dari SMT III HD remaster.
  • 11pm – 12am: Real or Fake? Sega Legends – Segmen keempat untuk ulang tahun Sega ke-60.

September 27, 2020

(YouTubeNiconicoPeriscope)

  • 11:50am – 12pm: Opening
  • 12pm – 2pm: Puyo Puyo Championship TGS 2020 Special Tournament
  • 2pm – 3pm: Info Live! Sega & Atlus – Menampilkan: Tokyo 2020 Olympics: The Official Video Game, Puyo Puyo Quest
  • 3pm – 4pm: This is Sega! – Sebuah segmen yang membicarakan mengenai hardware dan software untuk ulang tahun Sega ke-60.
  • 4pm – 6pm: Info Live! Sega & Atlus – Menampilkan: info baru dan gameplay Astro City Mini, Hatsune Miku: Project DIVA Mega Mix, Sakura Wars series, Shin Megami Tensei: Revelation Dx2.
  • 6pm – 8pm: Sega Partners Express – Menampilkan: FIFA 21, Star Wars: Squadron (EA); Yomi wo Saku Hana (Experience); Guilty Gear: Strive (Arc System Works); Sakuna: Of Rice and Ruin (Marvelous); Maglam Lord (D3 Publisher).
  • 8pm – 9:30pm: Sega Nama – Informasi baru akan dibagikan untuk seri Yakuza dengan director seri tersebut, Toshihiro Nagoshi.
  • 9:45 – 11pm: Sega Atlus Music Station – Segmen terakhir untuk ulang tahun Sega ke-60. Penyanyi dan komposer terbaik Sega dan Atlus akan tampil dan memainkan serangkaian lagu untuk merayakan sejarah perusahaan. Menampilkan: Takenobu Mitsuyoshi (Daytona USA, Burning Rangers, etc), Hidenori Shoji (Fighting Vipers, Yakuza series), Toshiki Konishi (Atlus; Persona 2, SMT: Devil Survivor 2), Jun Senoue (Sonic series), Tomoya Ohtani (Sonic series), dan vocalist Lyn (Persona 5) sebagai tamu.

Berikut lineup game Sega, Atlus dan partner mereka yang akan ditampilkan dalam acara tersebut

■ Lineup

Sega Titles

Tokyo 2020 Olympics Official Titles

Atlus Titles

Partners Titles

Tokyo Game Show 2020 Online akan digelar pada tanggal 23 September, 2020 sampai dengan 27 September, 2020. Terlepas dari acara di atas, Sega dan Atlus akan memiliki segmen mereka sendiri pada channel utama TGS 2020 di tanggal 25 September, 2020 pada pukul 20:00 JST / 18:00 WIB.

Sumber: Siliconera, Gematsu

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More