Yoko Taro Tengah Kerjakan Sebuah Game Baru

Yoko Taro, sang kreator dari Nier, belum lama ini telah mengkonfirmasi bahwa ia merupakan creative director dari sebuah game baru Square Enix.

Dalam sebuah video presentasi live streaming untuk game Nier Replican ver. 1.22474487139, yang sebentar lagi akan hadir, sang director mengungkapkan bahwa ia telah mulai menangani proyek selanjutnya di Square Enix. Ia saat ini merupakan creative director untuk Nier Reincarnation, sebuah game mobile Nier.

Seperti yang dilaporkan oleh Gematsu, Taro mengatakan bahwa game miliknya selanjutnya adalah sebuah game indie, yang hanya tersedia secara digital, dan game tersebut “sulit untuk dijelaskan,” dan sebuah “game yang tidak seperti biasanya,” yang misterius, dan ia sendiri tidak memiliki ide bagaimana untuk menjelaskannya atau menjual.

Game dari Yoko Taro yang lain, Nier Automata, telah berhasil terjual sebanyak 5,5 juta kopi diseluruh dunia sejak perilisannya di tahun 2017. Pencapaian tersebut merupakan sebuah kesuksesan yang besar untuk sebuah seri spin-off dari seri Drakengard yang relatif tidak dikenal.

Meski Taro tetap mempertahankan, bahwa ia akan mengerjakan proyek apapun selama ia dibayar, sang director tersebut tetap low profile sejak Nier Automata. Ia telah menjabar sebagai creative director di game mobile SINoAlice, dan juga penulis skenario di raid Final Fantasy 14: Shadowbringers Nier.

Meski Taro sendiri tidak menjelaskan apakah game ini merupakan sebuah game baru, atau berhubungan dengan Nier, proyek Taro selanjutnya, tentunya menarik untuk dinantikan.

Sumber: IGN

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More